Saturday, October 26, 2013

Faktor-faktor yang perlu diperhatikan dalam Pengambilan Keputusan

Faktor-faktor yang perlu diperhatikan dalam Pengambilan Keputusan 
Faktor-faktor yang perlu diperhatikan dalam pengambilan keputusan menurut Terry, yaitu : 
  1. Hal-hal yang berwujud maupun yang tidak berwujud, yang emosional maupun yang rasional perlu diperhitungkan dalam pengambilan keputusan. 
  2. Setiap keputusan harus dapat dijadikan bahan untuk mencapai tujuan organisasi. 
  3. Setiap keputusan jangan berorientasi pada kepentingan pribadi, tetapi harus lebih mementingkan kepentingan organisasi. 
  4. Jarang sekali pilihan yang memuaskan, oleh karena itu buatlah altenatif-alternatif tandingan. 
  5. Pengambilan keputusan merupakan tindakan mental dari tindakan ini harus diubah menjadi tindakan fisik. 
  6. Pengambilan keputusan yang efektif membutuhkan waktu yang cukup lama. 
  7. Diperlukan pengambilan keputusan yang praktis untuk mendapatkan hasil yang lebih baik. 
  8. Setiap keputusan hendaknya dilembagakan agar diketahui keputusan itu benar. 
  9. Setiap keputusan merupakan tindakan permulaan dari serangkaian kegiatan mata rantai berikutnya. 
Keputusan Individual dan Kelompok 
Pengambilan keputusan dapat dilakukan secara individual atau kelompok, tergantung bagaimana sifat dan corak permasalahannya. Keputusan individual dibuat oleh seorang pemimpin sendirian, sedangkan keputusan kelompok dibuat sekelompok orang. Keputusan kelompok dibedakan dalam : 
a) Sekelompok pimpinan 
b) Sekelompok orang-orang bersama pimpinannya. 
c) Sekelompok orang yang mempunyai kedudukan sama dan keputusan kelompok 

Keputusan yang dibuat oleh seseorang 
Kebaikannya antara lain : 
1. Keputusannya cepat ditentukan atau diambil, karena tidak usah menunggu persetujuan dari rekan lainnya. 
2. Tidak akan terjadi pertentangan pendapat 
3. Kalau pimpinan ya ng mengambil keputusan itu mempunyai kemampuan yang tinggi dan berpengalaman
    yang luas dalam bidang yang akan diputuskan, keputusannya besar kemungkinan tepat. 

Kelemahannya antara lain : 
1. Bagaimana kepandaian dan kemampuan pimpinan tetapi pasti memiliki keterbatasan. 
2. Keputusan yang terlalu cepat diambil dan tidak meminta pendapat orang lain seringkali kurang tepat. 
3. Jika terjadi kesalahan pengambilan keputusan merupakan beban berat bagi pimpinan seorang diri. 

Keputusan yang dibuat oleh Sekelompok Orang 
Kelebihannya antara lain : 
1. Hasil pemikiran beberapa orang akan saling melengkapi 
2. Pertimbangannya akan lebih matang 
3. Jika ada kesalahan pada pengambilan keputusan tersebut, beban ditanggung secara bersama. 

Kelemahannya antara lain : 
1. Ada kemingkinan terjadi perbedaan pendapat 
2. Biasanya memakan waktu lama dan berlarut-larut karena terjadi perdebatan-perdebatan 
3. Rasa tanggung jawab masing-masing berkurang, dan ada kemungkinan saling melemparkan tanggung
    jawab jika terjadi kesalahan. 

Mengenai pembuatan keputusan individual dan kelompok Siagian menyatakan bahwa ada tiga kekuatan yang selalu mempengaruhui suatu keputusan yang dibuat. Tiga kekuatan itu : 

1. Dinamika individu di dalam organisasi 
Pengaruh individu dalam organisasi sangat terasa terutama dalam hal ini adalah  pemimpinnya. Seorang pemimpin yang mempunyai kepribadian yang kuat, pendidikan yang tinggi, pengalaman ynag banyak akan memberi kesan dan pengaruh yang besar terhadap bawahannya 

2. Dinamika kelompok orang-orang di dalam organisasi 
Dinamika kelompok mempunyai pengaruh besar, oleh karena itu pemimpin hendaknya mengusahakan agar kelompok lebih cepat menjadi dewasa. 

3. Dinamika lingkungan organisasi 
Pengaruh lingkungan juga memegang peranan yang cukup penting untuk diperhatikan. Antara organisasi dan lingkungan itu saling mempemgaruhi.
Share :

0 komentar:

Post a Comment

Silahkan masukkan saran, komentar saudara, dengan ikhlas saya akan meresponnya.

 
SEO Stats powered by MyPagerank.Net
My Ping in TotalPing.com